You need to enable javaScript to run this app.

Pelayanan pembelajaran MTsN 1 Yogyakarta dimasa pandemi

  • Selasa, 18 Agustus 2020
  • Pembelajaran
  • PIC Website
  • 0 komentar
Pelayanan pembelajaran MTsN 1 Yogyakarta dimasa pandemi

MTsN 1 Yogyakarta (18/08/2020). MTsN 1 Yogyakarta, 18 Agustus 2020 genap satu bulan kegiatan belajar di MTsN 1 Yogyakarta melaksanakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di masa pandemik covid-19. Kegiatan pembelajaran dilakukan secara virtual dengan memaksimalkan beberpa aplikasi pendukung pembelajaran antara lain google classroom, youtube dan zoom meeting. Namun hal ini belum dirasa cukup bagi guru, berbagai inovasi terus dilakukan salah satunya adalah dengan memberikan pelayanan pembelajaran interaktif baik daring maupun luring.

Selain menyediakan materi secara daring, guru juga menyediakan waktu untuk memberikan tanggapan atas pertanyaan dari siswa ataupun orangtua siswa terkait materi yang disampaikan. Bahkan ada beberapa guru yang secara bergilir menyediakan waktu untuk tatap muka. Penjadwalan ini dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan pencegahan covid-19, yaitu: memakai masker dan atau faceshield, cusi tangan sebelum masuk madrasah dan cek suhu.

Pelaksanaan tatap muka ini dilaksanakan di madrasah, di rumah siswa atau siswa berkunjung ke rumah guru dengan maksimal 5 orang dalam setiap pertemuan. Seperti yang dilakukan Anik Lestari selaku guru matematika, melakukan kunjungan ke rumah siswa untuk menyampaikan materi yang memang dirasa sulit bagi siswa.

“Penyediaan waktu tatap muka ini kami berikan karena para siswa kelas VII ada yang terkendala dalam belajar Bahasa Arab. Mereka ini adalah lulusan sekolah dasar yang belum pernah mendapatkan materi Bahasa arab. Mereka kesulitan cara belajarnya. Dengan hadir ke madrasah, guru dapat menjelaskan cakupan materi yang dipelajari dan cara belajarnya. Ini sangat membantu para siswa tersebut.” Jelas Takmirul Masajid di sela-sela pertemuannya dengan siswa 15/08/2020 lalu

Senada dengan Takmirul, Nur widiati, Guru Bahasa Inggris juga menjelaskan bahwa beberapa kendala pembelajaran saat daring, bisa terpecahkan dengan tatap muka.

“Dimasa pandemik ini, semua siswa dan guru, bahkan orangtua bekerja keras dalam mewujudkan keberhasilan pembelajaran anak. Dengan tetap mematuhi protocol kesehatan, anak-anak bisa menemukan solusi dalam belajarnya. Maka, kami sebagai gurupun harus menyediakan waktu untuk membantu dan membimbing siswa dalam belajar.” Terang Nur widiati di aula Madrasah setelah melakukan bimbingan dengan salah satu muridnya.(Prpt)

Bagikan artikel ini: